// irfan // On-Sabtu, 10 Desember 2011

Banyak di antara kita yang bekerja menggunakan komputer sambil membuka-buka program lain (lebih kerennya disebut multitasking), terkadang begitu banyaknya aplikasi yang kita buka sehingga membuat taskbar menjadi penuh. Atau terkadang seperti saya yang kerjaannya sebagian besar coding atau desain web, sering saya switch antara browser dengan code editor, untuk memastikan apakah tampilannya sudah benar atau tidak. Kalau yang dibuka cuma dua aplikasi saja, maka switch dengan menggunakan alt+tab pasti lebih cepat dibandingkan harus menggunakan mouse untuk mengaktifkan jendela di taskbar. Selain itu untuk produktivitas pasti lebih baik apabila kita mengatur dekstop sehingga bisa dibedakan ini desktop untuk kerjaan, ini desktop untuk browsing, ini dekstop untuk game, dan sebagainya.
Ada cara yang paling efektif untuk mengatur dekstop kita untuk tidak penuh, dan lebih professional dan produktif, yakni dengan menggunakan Virtual Dekstop. Ada beberapa aplikasi yang pernah saya pakai seperti Power Toys Virtual Dekstop keluaran Microsoft, namun fitur-fiturnya masih sedikit, kemudian Virtual Desktop bawaan Nvidia, yang ini lumayan bagus, fitur-fiturnya sudah cukup untuk kebutuhan hanya saja karena ini bawaan dari graphic card-nya otomatis hanya yang menggunakan card ini saja yang bisa menggunakan.

Virtua Win

Alternatif lainnya bisa menggunakan Virtua Win, software ini adalah virtual desktop manager untuk Windows (Win9x/ME/NT/Win2K/XP/Win2003/Vista/Win7). Fitur-fiturnya lengkap, salah satunya kita bisa mengganti wallpaper dan icon dari setiap desktop.

Software ini juga berukuran cukup kecil hanya 419 kb dan ada versi portabelnya juga sehingga kita tidak perlu repot-repot untuk menginstall, untuk masalah lisensi software ini gratis. Silakan klik disini untuk mendownload-nya.
http://downloads.sourceforge.net/virtuawin/VirtuaWin_setup_4.3.exe

Dexpot

Alternatif lain yang menurut saya paling baik adalah Dexpot. Fitur-fiturnya menurut saya adalah yang paling lengkap dan menarik dari software-software sejenis. Ini salah satu contoh tampilan setting Dexpot, yang menarik salah satunya adalah Dexcube untuk transisi, kemudian Wallpaper Clock yang membuat wallpaper kita tidak hanya statis tapi ada jam-nya. Selain itu kita bisa membuat hingga 20 virtual desktop.

Begitu selesai diinstall kita bisa mengatur setting-nya sesuai kebutuhan, yang paling penting menurut saya adalah jumlah virtual desktop yang dinginkan dan shortcutnya, untuk berpindah-pindah dekstop biasanya cukup tekan Alt+1, Alt+2, Alt+3, dan seterusnya.

Software ini ukurannya relatif kecil hanya 4.25 Mb, dan GRATIS. Untuk mendapatkannya silakan klik di sini.
sumber:http://ruangsoftware.com/2011/08/01/atur-desktop-anda-lebih-baik-dengan-virtual-desktop/

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments